Kartini itu gila
Pikirannya liar
Menembus berbagai generasi
Melanglang waktu
Kartini itu gila
Dipenjara dia di bawah
Kungkungan Kodrat
Tapi ilmu tak bisa bersembunyi darinya
Kartini gila
Dipaksa dia menikah
Ditipu idealismenya
Tapi tak satupun dia lacurkan idenya
Nafsu Kartini hanya satu
Melihat dunia
Cintanya tak terbagi
Untuk ilmu sejati
Pantaslah ia berkata 'Habis Gelap Terbitlah Terang'
Tidak ada komentar:
Posting Komentar